Kamis, 08 Juli 2010
Jakarta - VfL Wolfsburg memilih seorang pemain Denmark yang tampil bagus di Piala Dunia 2010 untuk menguatkan lini pertahanan mereka. Adalah Simon Kjaer yang mereka boyong ke VolkWagen Arena.
Dalam pernyataannya hari Kamis (8/7/2010), Wolfsburg mengumumkan keberhasilannya meminang Kjaer dengan kontrak empat musim. Bek 21 tahun itu sebelumnya bermain di klub Italia, Palermo.
Kjaer bergabung ke juara Bundelisga 2009 itu hanya beberapa hari setelah Wolfsburg berhasil mendapatkan bek internasional Jerman, Arne Friedrich, dari Hertha Berlin.
Die Wolfie musim ini akan ditangani pelatih asal Inggris, Steve McClaren, yang di musim lalu sukses membawa FC Twente menjuarai Liga Belanda. Musim lalu pertahanan Wolfsburg sangat buruk karena kebobolan 58 gol dari 34 pertandingan.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar